Text
Pengelolaan Sumber Daya Air Terpadu : Edisi Revisi
Air merupakan sumber kehidupan. Semua makhluk membutuhkan air. Untuk kepentingan manusia, makhluk hidup dan kepentingan lainnya, ketersediaan air dari segi kualitas maupun kuantitas mutlak diperlukan.
Dalam jumlah tertentu air juga bisa mengakibatkan bencana. Jumlah air yang terlalu besar di suatu lokasi mempunyai kekuatan dahsyat dan destruktif yang hebat yang disebut banjir, longsor, ataupun banjir bandang. Bencana ini mengakibatkan kerugian bagi makhluk hidup. Dalam jumlah yang terlalu kecil di suatu lokasi, air juga menimbulkan bencana yang sering disebut dengan bencana kekeringan (drought). Dengan kata lain air harus ada secukupnya baik ssecara kualitas maupun kuantitas pada suatu lokasi tertentu (space), dan pada saat yang tepat (time).
Air yang merupakan bagian dari sumber daya alam juga sebagai bagian dari ekosistem secara keseluruhan. Kuantitas air pada suatu lokasi dan waktu tertentu tergantung dan dipengaruhi oleh berbagai hal, berbagai kepentingan dan berbagai tujuan. Dengan kata lain, mengingat keberadaan air di suatu tempat dan di suatu waktu bisa berlebih atau berkurang sehingga menimbulkan berbagai persoalan maka air harus dikelola dengan bijak dengan pendekatan terpadu dan menyeluruh.
Terpadu mencerminkan keterikatan dengan berbagai aspek, berbagai pihak (stakeholders) dan berbagai disiplin umum. Menyeluruh mencerminkan cakupan yang luas (broad coverage), melintas batas antar sumber daya, antar lokasi, hulu dan hilir, antar kondisi, jenis tata guna lahan, antar banyak aspek dan antar multi disiplin, dan antar para-pihak. Pendekatan pengelolaan sumberdaya air juga harus holistik dan berwawasan lingkungan. Semua disiplin terlibat dan saling bergantung antara lain : sosial, ekonomi, teknik, lingkungan, hukum dan bahkan politik. Semua pihak harus terlibat dan diperhitungkan baik langsung maupun tidak langsung.
Buku ini mencobamenjelaskan semua hal yang berkaitan dengan air dalam bentuk "Pengelolaan Sumber Daya Air Terpadu". Dimulai dari siklus hidrologi baik air permukaan maupun air tanah, lalu dilanjutkan dengan permasalahan pengelolaan sumber daya air. Dalam buku ini juga diuraikan sistem infrastruktur keairan dan konsep pengelolaan sumber daya air terpadu.
Tidak tersedia versi lain