Text
Prinsip Dasar Mekanika Struktur
Buku Prinsip Dasar Mekanika Struktur memberikan kesempatan bagi pembaca untuk memahami pelajaran dasar mengenai rekayasa struktur. Berkenaan dengan hal ini, pembaca diharapkan dapat meningkatkan kemampuan analitik dan kemampuan memecahkan persoalan dalam rekayasa struktur. Dalam menyusun buku ini, pengarang mempresentasikan setiap Bab dalam bentuk yang mudah dimengerti dengan disertai contoh soal yang berhubungan dengan topik yang dibahas pada Bab tersebut. Topik standard dibahas pada buku ini yang mencakup pembahasan mengenai konsep dasar keseimbangan gaya dan momen; statika dasar; properti penampang dan tahanan momen; analisis balok; diagram gaya geser dan momen lentur; lendutan balok; portal tiga sendi; rangka batang bidang; tegangan kombinasi dan metode elemen hingga.
Berbagai keseimbangan statik yang terdiri dari keseimbangan netral, keseimbangan stabil dan keseimbangan tidak stabil dibahas secara rinci dengan disertai beberapa contoh soal tentang keseimbangan gaya. Demikian pula pembahasan mengenai Free Body Diagram (FBD) beserta cara penggambarannya dijelaskan secara rinci. Properti penampang dasar yang berupa luas penampang, jari-jari kelengkungan, titik pusat penampang dan daya dukung penampang terhadap momen lentur diuraikan secara jelas dengan disertai beberapa contoh soal yang pada umumnya ditemukan di lapangan. Analisis balok akibat berbagai pembebanan, diagram gaya geser dan momen, cara menghitungan lendutan balok beserta beberapa contoh soal cukup banyak diuraikan pada buku ini. Dengan demikian pembaca dapat dengan mudah menganalisis struktur balok sederhana. Portal tiga sendi serta derajat statis tidak tentu dari portal akibat berbagai pembebanan diuraikan secara rinci pada buku ini. Rangka batang bidang yang dibahas dikhususkan pada rangka batang 2D yang merupakan kumpulan dari batang-batang uniaksial yang diikat pada nodal dengan pin. Untuk menghitung gaya batang dan reaksi perletakan akibat beban luar digunakan metode keseimbangan gaya pada titik nodal. Tegangan kombinasi yang diakibatkan oleh beban langsung dan momen pada sebuah struktur sederhana dibahas pada buku ini. Struktur yang berupa dinding bebas vertikal, kolom pendek, dan bendungan gravitasi yang pada umumnya mengalami tegangan kombinasi diuraikan secara rinci beserta dengan contoh di lapangan agar kondisi seimbanga terjadi pada struktur akibat tegangan kombinasi. Pada bagian akhir dari buku ini dibahas teori dasar metode elemen hingga. Metode elemen hingga sangat diperlukan oleh para ahli struktur dan engineers untuk menganalisis berbagai struktur dan elemen, khususnya elemen yang memiliki bentuk yang tidak beraturan dengan membagi elemen tersebut menjadi beberapa buah elemen hingga (finite element). Struktur sederhana yang dibahas, hanya terbatas pada elemen batang uniaksial dan rangka batang uniaksial serta bagaimana cara merakit elemen batang uniaksial tersebut menjadi struktur rangka batang uniaksial. Fungsi bentuk serta matriks kekakuan elemen batang uniaksial serta bagaimana menghitung tegangan yang terjadi pada elemen batang uniaksial dibahas juga pada akhir buku ini, sehingga pembaca memperoleh pengetahuan dasar yang memadai tentang dasar-dasar metode elemen hingga.
Tidak tersedia versi lain