Text
Kompetensi Komunikasi Antarbudaya
Era globalisasi membawa berbagai konsekuensi yang sangat luas dalam berbagai aspek kehidupan manusia termasuk dalam dunia kerja. Di dalam dunia kerja atau bisnis, sumber daya manusia yang bekerja di organisasi atau perusahaan baik nasional maupun multinasional, di dalam maupun luar negeri, profesional, bahkan yang bekerja secara mandiri (wiraswasta) semakin sering berinteraksi dan berkomunikasi dengan orang-orang yang mempunyai latar belakang budaya yang berbeda. Dunia terasa semakin kecil dan terbuka. Komunikasi antarbudaya pun tak terhindarkan.
Tidak tersedia versi lain