Text
INDUSTRI 4.0 KETIKA DUNIA DALAM SATU GENGGAMAN
X Mart, sebuah mini market yang beroperasi tanpa staf penjaga toko maupun kasir. Sistem sensor kamera akan memindai jenis dan harga produk. Sensor dipintu keluar akan bekerja otomatis memotong jumlah uang di dompet digital sesuai total belanjaan. Kecanggihan yang serba otomatis tersebut dapat terjadi berkat teknologi Industri 4.0 yang berbasis kecerdasan buatan (AI).
Sejumlah perusahaan di Indonesia pun saat ini sudah mulai menggunakan teknologi hasil revolusi. Tumbuh pula perusahaan-perusahaan rintisan yang menyediakan jasa untuk transformasi perusahaan ke Industri 4.0.
Teknologi Industri 4.0 sebenarnya ada di kehidupan sehar-hari. Sayangnya, seringkali kita tidak menyadari hal itu. Bila kita tidak tahu dan tertinggal, bagaimana kita bisa menghadapi dunia yang akan terus berubah? Buku ini menjelaskan apa itu Industri 4.0 dengan cara sederhana. Berisi pula kompilasi dari berbagai artikel di Majalah MIX MarComm mengenai perusahaan di dunia, termasuk Indonesia, dalam cara mereka menerapkan Industri 4.0 demi memberikan kemudahan akses dalam satu genggaman.
Tidak tersedia versi lain